Jumat, 26 Oktober 2012

Fingering dan Senam Gitar


Fingering gitar  (senam gitar) adalah salah satu cara untuk meningkatkan speed, ketepatan, kebulatan dan feeling anda. Dengan tekun dan terus senam jari sedikit demi sedikit anda akan mengalami perubahan dalam permainan gitar anda. Pada prinsipnya fingering gitar ini sangat banyak sekali, dan setiap guru gitar memberikan materi fingering ini berbeda-beda, tapi inti dan tujuannya sama yaitu untuk melatih tangan anda. Tanpa panjang lebar lagi fingering gitar bisa di lihat di bawah ini. Jika belum bisa membaca tablatur gitar silahkan bisa di lihat disini.

Latihan I

E-----------------------------------------------------------------
B-----------------------------------------------------------------
G-------------------4--------------------------4-----------------
D---4----5-----7-------7---5---4---5---7------------7---5---4-
A-----------------------------------------------------------------
E-----------------------------------------------------------------


Latihan 2


E----------------------------------------------------------
B----------------------------------------------------------
G---------------4------4---------------------------4-----
D---4---5---7------7------7----5---4---5---7-----------
A---------------------------------------------------------
E-----------------------------------------------------------



Lakukan latihan tersebut secara berulang-ulang sampai pemetikannya sempurna,, berawal dengan tempo yang lambat setelah lancar dengan tempo yang lambat, lakukan tempo sedang setelah itu tempo cepat. Jika anda melakukan fingering tersebut secara rutin dan disiplin maka secara tidak disadari permainan gitar anda akan mengalami peningkatan, jari-jari anda akan terasa ringan. Dulu saya pernah mengalami kejenuhan untuk melakukan fingering gitar, akan tetapi jika kita nikmati maka akan tidak terasa jenuh. Untuk kedepannya setelah anda lancar fingering dan mengetahui dengan lancar tangga nadan-tangga nadanya serta feeling anda sudah kuat, anda dapat melakukan improvisasi. Improviisasi gitar sangat menyenangkan jika anda sudah bisa melakukannya, tetap sabar pasti anda bisa improvisasi jika anda latihan fingering dan tangga nada serta jalur jalur melodi dengan tekun. 

Pasti anda bertanya. kenapa judul blog ini mengenai fingering tapi kok ada bahasan mengenai improvisasi???Karena Improvisasi pada dasarnya sangat berkaitan sekali dengan fingering, indah atau tidaknya improvisasi anda tergantung pada fingering anda juga. Soalnya jika jari anda belum lancar memainkan nada bagaimana mau bisa improvisasi, langkah jari fingering hampir sama juga dengan  improvisasi tergantung lagunya. Untuk kedepannya juga anda bisa melakukan berbagai variasi, sangat banyak sekali ragam melodi yang ada pada gitar jumlahnya tidak terbatas. 

Jika anda serius ingin menekuni giatr, silahkan latihan fingering ini terlebih dahulu sampai lancar sambil menunggu postingan saya selanjutnya mengenai Fingering. God Job!!

1 komentar:

  1. Salam kenal, mohon izinkan saya berbagi link buat yg ingin memperdalam berbagai teknik gitar secara lengkap, silahkan klik www.gitarzoom.blogspot.com
    Terimakasih

    BalasHapus